Disebut dokter, Zaskia Sungkar divonis memiliki polip.
Hal itu membuat Zaskia Sungkar mustahil untuk hamil.
"Bad news-nya adalah (kata dokter) 'Kiya, saya melihat kamu ada polipnya dari hasil USG trans vaginal. Jadi mustahil untuk hamil. Karena ini panas untuk si embrionya, enggak akan bagus'," kata Zaskia Sungkar.
Dilansir dari alodokter.com, polip serviks merupakan tumor jinak yang biasa bertangkai dan tumbuh memanjang dari dinding dalam saluran leher rahim atau dari permukaan luar serviks.
Penyebab polip serviks belum diketahui secara pasti.
Namun, kondisi ini erat kaitannya dengan peningkatan hormon estrogen dalam tubuh wanita.
Akibat kondisi tersebut, Zaskia pun harus menjalani operasi.
Guna melanjutkan proses bayi tabung, Zaskia pun melakukan operasi polip.
GridPop.ID (*)
Source | : | TribunnewsBogor.com,Grid.ID |
Penulis | : | Andriana Oky |
Editor | : | Andriana Oky |
Komentar