Bagi Anang, Bita tak masuk dalam kriterianya, lantaran namanya tak berawalan dengan huruf A.
"Antara KD, Ashanty, Bita enggak masuk, kan aku cari depannya A. Jadi nanti enggak Asix," ungkap Anang.
Ya, Asix merupakan A enam, yang merupakan inisial dari keluarga Anang.
Anang bahkan terang-terangan menolak KD, karena namanya tak berawalan dengan huruf A.
"Enggak masuk ini. Aku memikirkan hal sampai namanya. Bibit bobotnya. Krisdayanti kan enggak A, makanya dulu enggak Asix. Kalau KD kan enggak Asix," ungkap Anang, sambil guyon.
Para juri pun ikut tertawa mendengar pernyataan dari Anang tersebut.
GridPop.ID (*)
Artikel ini telah tayang di Grid.ID dengan judul: Tak Menyesal Bercerai, Anang Hermansyah Blak-blakan Tak Mau Pilih Krisdayanti, Saat Disuruh Pilih Sang Diva, Ashanty dan Kontestan Indonesian Idol: Kalau KD Enggak Asix!
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | None |
Editor | : | Septiana Hapsari |
Komentar