GridPop.ID - Seperti yang diketahui Presiden Amerika Serikat, Donald Trump dinyatakan positif virus Covid-19.
Diduga Donald Trump tertular virus Covid-19 dari salah satu ajudannya.
Merujuk artikel terbitan Kompas.com (3/10/2020), diungkapkan Gedung Putih sempat menjelaskan mengenai kondisi orang nomor satu di Amerika itu.
Seorang sumber mengatakan Presiden Trump mengalami kelelahan dan kesulitan bernapas.
Kepada CNN, pejabat senior anonim Gedung Putih itu mengungkapkan bahwa "terdapat kekhawatiran" ketika Trump didiagnosa positif Covid-19.
Beberapa jam sebelumnya seperti dilaporkan Daily Mirror Sabtu (3/10/2020), Gedung Putih sebenarnya sudah berusaha membuat segalanya senormal mungkin.
Sekretaris Pers Kayleigh McEnany menerangkan, presiden dibawa ke RS Walter Reed berdasarkan rekomendasi dari tim dokter kepresidenan.
"Presiden Trump tetap berada dalam kondisi yang bersemangat, bekerja sepanjang hari, dan hanya mengalami gejala ringan," tutur McEnany.
Adapun dokter kepresidenan Sean P Conley menjelaskan, Trump memperoleh 8 gtam racikan antibodi Regeneron, dan menjalani tanpa mengalami masalah.
"Sebagai tambahan dari antobodi polyclonal, beliau juga menerima asupan zinc, vitamin D, famotidine, dan aspirin harian," jelas Dr Conley.
Sudah mendapatkan perawatan selama tiga hari, Presiden Trump dikabarkan telah keluar dari rumah sakit.
Baru-baru ini beredar video, Presiden Trump kembali ke Gedung Putih.
Trump kepergok kesulitan bernapas saat diantar kembali dari rumah sakit militer Walter Reed Medical Center.
Diberitakan Kompas.com (6/10/2020), disebutkan setibanya di Gedung Putihn Trump melepaskan maskernya di balkon dan memberi hormat pada helikpter yang akan berangkat.
Sebuah video yang merekam aksi Trump tersebut viral di Twitter.
Pasalnya dalam video tersebut, Presiden Trump tampak mengalami kesulitan bernapas.
Trump looks like he is gasping for air pic.twitter.com/4k2v4Jxlir
— Brennan Murphy (@brenonade) October 5, 2020
Sejumlah ahli kesehatan mengatakan bahwa Trump terlihat jauh dari kata sehat dan tampak kesulitan bernapas.
Asisten Profesor University of Alberta, Ilan Schwartz, mengatakan tarikan napas Trump tampak tidak normal.
Seorang dokter di Inggris juga menyimpulkan dari rekaman itu bahwa presiden tampak tidak sehat.
"Jika Anda melihat video di balkon Gedung Putih, dia (Trump) jelas mengalami kesulitan bernapas," kata Zoe Norris, seorang dokter umum dan dosen, kepada BBC Breakfast Selasa pagi.
GridPop.ID (*)
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Andriana Oky |
Editor | : | Andriana Oky |
Komentar