Menurut Rizky Billar, saling melangkahi dalam keluarga sudah biasa terjadi.
Rizky Billar beranggapan bahwa Beni Mulyana belum menemukan jodoh yang pas.
Oleh karena itu, Beni Mulyana memilih untuk mengalah dan mempersilakan Lesti Kejora untuk menikah duluan.
"Kalau memang begitu, ya itu hal biasalah dalam bersaudara saling melangkahi," kata Rizky Billar.
"Mungkin memang Aa' Beni merasa nanti dulu nikahnya, tapi kan kita enggak tahu," imbuhnya.
Beni Mulyana pun beranggapan serupa dengan Rizky Billar.
Beni Mulyana mengaku tak masalah dirinya didahului Lesti Kejora.
Namun, Beni Mulyana berpesan pada Lesti Kejora untuk tidak gegabah dalam mengambil keputusan, terutama menikah.
"Kalau buat saya enggak ada masalah sih, sok saja kalau jodohnya lebih dekat sama dia," ujar Beni Mulyana.
Komentar