GridPop.ID - Belakangan komedian Kiwil santer jadi bahan pemberitaan.
Pasalnya Kiwil dikabarkan kembali berpoligami setelah bercerai dari Meggy Wulandari.
Tak tahan, akhirnya Kiwil pun buka suara perihal kabar nikah siri yang ditujukan padanya.
Tudingan tersebut menyebut Kiwil telah menikah siri bersama seorang wanita bernama Venti Figianti.
Hal itu diungkapkannya bersama istri pertamanya, Rohimah.
Pasalnya belakang ini, kabar Kiwil menikah siri pada Oktober lalu santer terdengar.
Sampai akhirnya kabar tersebut dibantah langsung oleh Kiwil.
Kiwil mengaku hubungannya dengan Venti hanya sebatas keperluan bisnis atau rekan kerja.
"Ada perusahaan bebek, kebetulan teteh Venti juga dia punya kandang gitu, yaudah segitu aja,"
"Jadi hubungannya hanya sebatas bebek," kata Kiwil dikutip TribunJakarta.com dari YouTube Selebrita7.com, Jumat (30/10/2020).
Imbas dari kabar menikah siri tersebut, Kiwil mengaku hubungannya dengan Venti jadi terputus.
"Imbasnya jadi terputus, jadi gua gak bisa ngorder lagi takutnya ada fitnah," tutur Kiwil.
"Saya bilang stop dulu," kata Rohimah.
Rohimah mengaku, sang suami baru mencoba usaha bisnis bebek selama satu bulan.
Lelah mendengar kabar negatif tentangnya, Kiwil sampai mengungkap keinginannya lepas dari dunia keartisan,
Hal itu bahkan telah diungkapkannya kepada Rohimah.
"Saya rencana pengen mundur dari dunia keartisan udah ngomong sama bunda," kata Kiwil.
Kiwil ternyata lelah dengan pemberitaan yang lebih suka mengangkat isu yang belum tentu benar dibanding prestasi yang diraihnya.
"Gua datang bebek gak diperhatiin, giliran gue kawin lagi orang pada perhatian,"
"Sebenernya berbalik lagi ketika gue ngaji, gue dakwah orang gak ada peduli. Tapi ketika ada gue ada gosip gini orang peduli," kata Kiwil.
"Ternyata dagang gibah itu lebih laku daripada dagang bebek," sambung mantan suami Meggy Wulandari tersebut.
GridPop.ID (*)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Kiwil Blak-blakan Ihwal Kabar Pernikahan Sirinya dengan Venti Figianti
Source | : | Tribunseleb |
Penulis | : | None |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar