GridPop.ID - Rumah tangga pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina ini memang tak pernah sepi dari pemberitaan.
Sejak awal menikah, sosok Raffi Ahmad dan Nagita Slavina memang sudah menjadi sorotan.
Enam tahun menikah, rumah tangga Raffi Ahmad dan Nagita Slavina sempat mengalami pasang surut.
Bahkan di awal tahun 2019 silam rumah tangga pasangan yang dijuluki Sultan Andara ini dirumorkan akan berkahir.
Tak hanya itu, sosok Nagita Slavina yang dikenal penyabar pun dituding hanya melakukan pencitraan di depan kamera.
Hal ini diungkapkan oleh ahli tarot Denny Darko lewat kanal YouTubenya dikutip via Grid.ID (22/9/2020).
Menurut terawangan Denny Darko, perasaan Nagita Slavina jauh berbeda dengan pencitraan sabar yang selalu ia tunjukkan di depan kamera.
menurut sang ahli tarot, ketegaran Nagita Slavina hanyalah sebuah topeng yang menutupi ketakutannya.
"Yang kita lihat Gigi di situ seperti tegar dan sebagainya actually nggak seperti itu," kata Denny Darko.
Meski begitu, Denny melihat Raffi sebenarnya sudah tak berniat aneh-aneh dan menyadari pentingnya sang istri dalam hidupnya.
Rumah tangganya kerap diterpa isu miring, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina justru menanggapinya dengan santai.
Namun, keduanya menanggapinya dengan kalimatnya yang cukup menohok.
Hal terungkap dalam video yang ditayang dalam kanal YouTube Luna Maya saat mereka sedang berlibur di Sumba beberapa waktu lalu.
Dilansir dari TribunnewsBogor.com, diungkapkan dalam video tersebut Raffi Ahmad mengungkapkan uneg-unegnya perihal ramalan para peramal.
Ayah Rafathar Malik Ahmad itu mengklaim dirinya telah berhasil mematahkan semua ramalan tentang rumah tangganya.
"gua aja udah memecah paranaormal yang menyatakan gua gak bisa bersama,
Ia pun menyindir paranormal yang menerawang rumah tangganya jadi tak normal semuanya.
"paranormal jadi gak normal semua gara-gara gak ada bener prediksi hubungan gua," kata Raffi Ahmad.
"itu musrik emang," timpal Nagita Slavina ke Raffi Ahmad.
GridPop.ID (*)
Source | : | TribunnewsBogor.com,Grid.ID |
Penulis | : | Andriana Oky |
Editor | : | Andriana Oky |
Komentar