GridPop.ID - Tya Ariestya, artis cantik yang juga merupakan atlet taekwondo ini nampaknya memiliki masalah dengan berat badannya.
Namun sekarang ia sedang gencar-gencarnya berjuang untuk menurunkan berat badan agar mendapat bentuk tubuh yang ideal.
Kenaikan berat badan yang cukup signifikan itu terjadi pasca ia melahirkan, diketahui bahwa Tya telah memiliki 2 buah hati dari pernikahannya dengan Irfan Ratinggang.
Tepat di tanggal 17 Agustus 2014, Tya dipinang oleh Irfan Ratinggang dan dikarunai 2 orang anak laki-laki bernama Kanaka dan Kalundra.
Setelah melahirkan, ia mendapati berat badannya yang terus naik hingga angka 74 kg.
Tya bercerita bahwa ingin menambah momongan dan dianjurkan dokter gizi untuk menurunkan berat badan.
Lewat akun youtube miliknya ITIIK Family, ia rutin membagikan kisah dan perjuangannya agar bisa memperoleh badan ideal.
Dua bulan setelah memulai diet di bulan Juni 2020 ia berhasil menurunkan 13 kg, dan pada bulan November 2020 ia sudah membuang total 22 kg lemak tubuhnya.
Tak ayal sang suami dibuat senang dan bangga atas pencapaiannya.
Irfan pun memberikan hadiah Iphone 12 pro yang merupakan keluaran terbaru untuk Tya.
"Asikkk aku dibeliin handphone," ujar Tya.
"Karena kamu udah turun dari 74 (kg) ke 52 (kg) jadi aku kasih ini sebagai bentuk apresiasi. pokoknya semoga bunda makin sehat," ujar sang suami.
GridPop.ID (*)
Artikel ini telah tayang di grid.id dengan judul Berhasil Turunkan Berat Badan Sampai 22 Kg, Tya Ariestya Girang Dapat Hadiah Super Mewah dari sang Suami, Irfan: Ayah Harap Bunda Makin Sehat.
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | None |
Editor | : | Andriana Oky |
Komentar