Olivia menuturkan ia menghargai kejujuran Denny Sumargo dalam tatap muka pertama tersebut.
"Kayak kamu ketemu sama aku ngomong bajunya jelek, gitu," ujar Olivia Allan.
Mendengar cerita tadi, Denny Sumargo merasa tak percaya dirinya telah melontarkan ucapan tersebut.
Menurut pria 39 tahun itu sepertinya ia mengucapkan dengan cara lebih halus.
"Kamu ngomongnya begini, 'Kamu tuh sebenarnya cakep lho, tapi perlu dipoles sedikit'," tutur Olivia Allan.
"Ya! Itu lho maksudnya ha ha ha. Masa langsung ngomong bajunya jelek," celetuk Denny Sumargo tertawa.
"'Terus pakai bajunya jangan begini, itu sandal pakai yang bagusan'," lanjut Olivia.
Diketahui, mereka berkenalan dan berkomunikasi secara daring sejak 2017 lewat seorang teman.
Denny Sumargo dan Olivia Allan menikah pada Sabtu (21/11/2020) sorendalam konsep pernikahan garden party.
GridPop.ID (*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul, Bertemu Denny Sumargo Tanpa Berdandan, Olivia Allan Sebut Dapat Reaksi Jelek
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Arif B |
Editor | : | Veronica S |
Komentar