Melalui postingan Instagram terbarunya, Kiky membagikan video saat dirinya meminta izin kepada Luna Maya.
Di sebuah acara, komedian yang juga presenter itu berkelakar ingin menjadi kekasih Ariel Noah.
Luna Maya pun dengan santai mempersilahkan dan memberikan izin kepada Kiky Saputri.
"Luna maya, kalau Bang Ariel jadi pacar aku boleh apa nggak?" tanya Kiky Saputri kepada Luna Maya.
"Boleh dong," kata Luna Maya.
"Boleh Bang Ariel jadi pacar aku?,” tanya Kiky Saputri lagi.
"Boleh," jawab Luna.
Tak sampai di situ, Kiky menanyakan alasan Luna Maya mengizinkannya.
Selebriti sekaligus model berusia 37 tahun itu menilai Kiky adalah wanita yang pas untuk Ariel NOAH.
"Kenapa?" tanya Kiky lagi.
"Boleh dong. Menurut aku kamu perempuan satu-satunya yang paling cocok," jawab Luna Maya.
Baca Juga: Hasil Tes Urine Positif, Bagaimana Nasib Millendaru? Polisi Angkat Bicara!
Source | : | TribunWow |
Penulis | : | None |
Editor | : | Andriana Oky |
Komentar