"Ya akhirnya jadi lah lagu 11 Januari itu, dan untungnya meledak (lagunya ramai)," ucap Armand senang.
Dewi Gita juga menceritakan bagaimana cerita-cerita kocak tentang Armand yang begitu pelupa.
Maia pun menyangka jangan-jangan vokalis Gigi itu pernah melupakan istrinya saat pergi ke suatu tempat.
"Jangan-jangan lu pas udah di jalan pulang malah lupa bawa dia," tanya Maia Estianty.
"Soalnya gue pernah ngalamin itu gue," aku Maia Estianty.
Armand dan Dewi Gita nampak kaget dengan pengakuan ibu 3 anak itu.
"Ditinggal pergi tiba-tiba, dilupain gue," lanjut Maia bercerita.
"Gimana...maksudnya ditinggalin di suatu tempat gitu," tanya Armand Maulana masih kebingungan.
Sang istri pun menjelaskan maksud dari Maia Estianty tersebut.
"Ya dipikir (Maia) udah dibawa, jadi pulang aja gitu," jelas Dewi Gita.
"Iyaa gue pernah ngalamin itu," sahut Maia kemudian.
"Itu sampai selupa itu," curhatnya.
Armand Maulana lantas bertanya apakah orang yang melupakan Maia tersebut adalah Irwan Mussry.
"Bukannnnn, kalau yang ini beda banget, baik bangettttt," kata Maia sambil tertawa ngakak ditimpali Dewi Gita. GridPop.ID (*)
Artikel ini telah tayang di banjarmasinpost.co.id dengan judul Cerita Maia Estianty Pernah Ditinggal di Suatu Tempat, Ibu Al El Dul : Kalau Irwan Mah Baik Banget
Source | : | Banjarmasinpost.co.id |
Penulis | : | None |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar