Kasus perundungan anak ini sudah menjadi perhatian Ruben Onsu sejak lama karena akan sangat berdampak pada Betrand Peto.
Berikut rangkuman dari laporan terbaru Ruben Onsu terhadap para pelaku perundungan anaknya.
Telanjur Sakit Hati
Ruben Onsu mengaku sudah telanjur sakit hati karena ulah para perundung anaknya.
Oleh sebab itu, ia pun akan terus mengumpulkan data-data para pelaku sebelum akhirnya dilaporkan kepada pihak berwajib.
"Iyalah sudah kepalang sakit hati sayanya, yang penting saya sudah maafin, tapi bergulir mah tetap bergulir aja," kata Ruben saat ditemui di Jakarta Selatan, Kamis (17/12/2020).
Kecewa dengan Permintaan Maaf Palsu
Beberapa pelaku sudah pernah mengirimkan video permohonan maaf langsung kepada keluarga Ruben Onsu.
Namun, ayah tiga anak ini merasa kecewa karena para pelaku tidak memiliki iktikad baik untuk meminta maaf atas kesalahan yang dilakukannya.
"Ah minta maaf kan di video-video aja, enggak ada niat datang juga, kagak ada. Ngobrol juga enggak ada niat komunikasi yang baik," kata Ruben Onsu.
Berada dalam posisi sebagai orangtua yang terluka, Ruben Onsu pun tak pandang bulu untuk kembali melaporkan akun-akun yang menghina anaknya.
Baca Juga: Pandemi Membawa Berkah, Vanessa Angel Akhirnya Bisa Kembali Ke Pelukan Anaknya, Sudah Bebas?
Belum Siap Memberi Penjelasan di Masa Depan
Ruben Onsu mengaku belum siap memberi penjelasan kepada Betrand Peto pada masa depan tentang kasus perundungan ini.
Apalagi jejak digital akan sangat sulit dihapuskan.
Langkah melaporkan akun-akun perundung ini adalah upaya Ruben agar Betrand sadar bahwa sejak awal ayahnya selalu bertindak tegas terhadap pelaku.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | None |
Editor | : | Sintia N |
Komentar