GridPop.ID - Menjadi seorang miliader dadakan mungkin menjadi impian semua orang. Sekarang siapa yang tidak mau hidup enak bergelimang harta?
Kalau pun ada mungkin itu adalah Muhammad Abdul Qadir.
Pria yang sehari-harinya bekerja sebagai penjual es krim ini justru merasa menjadi orang yang paling sial setelah ketiban rejeki nomplok Rp 277 miliar di rekeningnya.
Loh kok bisa? Begini cerita lengkapnya.
Diketahui sehari-hari Muhammad Abdul Qadir bekerja sebagai penjual es krim, yang tinggal di sebuah pemukiman kumuh Organi di Kota pelabuhan Karachi, Pakistan.
Penghasilannya per hari hanya sebesar 3 Pounsterling (sekitar Rp59 ribu).
Namun, tanpa disadari Qadir selama setahun belakangan ada uang Rp 277 miliar mengendap di rekeningnya selama setahun dan bisa menjadikannya miliader yang hidup serba mewah.
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | Arif B |
Editor | : | Andriana Oky |
Komentar