Di balik sosoknya yang cantik dan mempesona meskipun telah memiliki 2 anak, Feby Jabrik nyatanya punya karier yang tak kalah mentereng ketimbang Luna Maya.
Lewat profil Instagramnya @febjabrik, kakak ipar Luna Maya ini diketahui mengelola sederet bisnis mentereng.
Melansir dari Grid.ID, salah satunya ialah Kosta Hostel yang diketahui berada di kawasan Seminyak, Bali yang menawarkan penginapan dengan pemandangan indah pantai Pulau Dewata.
Tak cukup sampai di situ, Feby Jabrik juga menjalankan bisnis restoran serta kedai kopi yang berada di Badung, Bali yang bernama Good Mantra.
View this post on Instagram
Melalui akun Instagramnya, Good Mantra menawarkan menu berbahan baku nabati sehingga cocok untuk kaum vegetarian.
Selain itu, Feby juga mengelola Ubud Village Resort & Hotel.
Terbaru dia sedang memproses bisnis anyarnya yakni dinamai Matanari Bali.
View this post on Instagram
Sebagaimana diketahui, Luna Maya lahir pada 26 Agustus 1983 berdarah blasteran Indonesia-Eropa.
Ayahnya asli Indonesia bernama Uut Bambang Sugeng, sementara sang ibu berasal dari Austria bernama Desa Maya Waltaurd Maiyer.
Masa kecil Luna Maya cukup banyak dihabiskan di dua benua asal ayah dan ibunya.
GridPop.ID (*)
Source | : | Kompas.com,Grid Star |
Penulis | : | Veronica S |
Editor | : | Veronica S |
Komentar