GridPop.ID - Selvi Ananda kembali menyita perhatian publik lantaran penampilannya.
Istri Gibran Rakabuming Raka nampak turut hadir dalam pelantikan sang suami sebagai Wali Kota Solo.
Sebagai pendamping Gibran, penampilan Selvi pun langsung menyita perhatian publik.
Dilansir dar Tribunstyle.com, acara yang dihadiri Gibran Rakabuming dan Selvi Ananda tersebut digelar pada, Jumat (26/2/2021) bertempat di DPRD Kota Solo.
Pada saat itu, Selvi nampak anggun dengan balutan kebaya.
Warna merah dipilih oleh menantu Presiden Jokowi tersebut.
Sementara itu, Selvi memilih warna coklat untuk kain yang ia kenakan.
Namun, tak hanya digunakan sebagai rok, kain jarik tersebut juga nampak tersampir di pundak dan juga tangan kiri Selvi.
Warna busana yang dipadu-padankan Selvi hari itu nampak senada.
Tak ketinggalan rambut Selvi terlihat rapi dengan sanggulnya.
Selvi pun juga tak lupa tetap mengenakan masker lantaran menjaga protokol kesehatan.
Nampak warna merah dikenakan wanita yang pernah menang ajang Putri Solo tersebut.
Tak hanya itu, clutch-nya pun juga berwarna merah.
Selvi yang saat itu menemani Gibran datang dengan menaiki mobil dinas Toyota Innova berwarna putih.
Tak ketinggalan, penampilan Gibran saat itu nampak gagah dengan pakaian berwarna putih.
Lengkap dengan dasi dan topi, penampilan Gibran juga tak luput dari sorotan.
Penampilan Wali Kota Solo tersebut juga lengkap dengan masker berwarna putih yang nampak senada dengan pakaiannya.
Sementara itu, dilansir dari Kompas.com, usai resmi dilantik menjadi Wali Kota Solo, Gibran mengaku jika tak ingin menunggu hari Senin untuk memulai pekerjaannya.
"Siapa yang bilang hari pertama itu hari Senin. Lihat saja besok.
Besok sama Pak Teguh langsung gas (bekerja)," kata Gibran sebelum mengikuti geladi bersih untuk acara pelantikan di Gedung Graha Paripurna DPRD Solo, Kamis (25/2/2021).
Lantaran Gibran dilantik pada hari Jumat, maka ia tak akan langsung menempati kantor, namun dirinya hendak melakukan blusukan atau terjun langsung ke lapangan.
Namun, Gibran tak mau memberi tahu agenda selepas pelantikan.
"Rahasia. Besok kan ada pidato saya, nanti tak sampaikan semua," ucap putra sulung Presiden Joko Widodo itu.
GridPop.ID (*)
Source | : | Kompas.com,Tribunstyle.com |
Penulis | : | Ekawati Tyas |
Editor | : | Andriana Oky |
Komentar