GridPop.ID - Dengan dilantiknya Girban Rakabuming Raka pada Jumat, (26/2/2021) lalu, FX Hadi Rudyatmo resmi purna tugas jabatan dari Wali Kota Solo.
Dilansir dari laman tribunnews, Ia berharap Wali Kota Solo yang baru bisa meneruskan program yang sebelumnya belum terselesaikan.
Hal itu diungkapkan Rudy saat menghadiri pelantikan Gibran Rakabuming Raka dan Teguh Prakosa sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solo periode 2021-2026.
Pelantikan ini berlangsung di Gedung Graha Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Solo, Jumat (26/2/2021).
Mengenakan setelan jas berwarna merah, pria yang kerap disapa Rudy ini hadir didampingi istrinya, Elisabeth Endang Prasetyaningsih.
Endang tampak mengenakan kebaya berwarna sama.
Saat ditanyai mengenai harapannya terhadap pemimpin baru di Kota Solo, Rudy menyampaikan supaya Wali Kota Solo yang baru bisa meneruskan program wali kota sebelumnya yang belum terselesaikan.
Satu yang disinggung Rudy adalah penyelesaian persoalan warga kecil, lemah, miskin dan tertindas (KLMT).
"Kemarin yang sudah kita usulkan adalah palang pintu perlintasan Joglo relnya naik (layang) dan viaduk Gilingan. Yang belum selesai ya KLMT tadi," tuturnya.
Rudy berujar karena usia Gibran lebih muda darinya, tentunya dia memiliki energi yang lebih dalam melayani masyarakat Solo.
Tak sendiri, Gibran tentu ditemani istri tercinta, Selvi Ananda saat pelantikannya.
Meski pelantikan dilangsungkan secara virtual, tetapi penampilan istri Gibran terlihat sangat paripurna.
Selvi Ananda memang menarik perhatian publik saat dampingi sang suami pelantikan.
Berdandan dengan ciri khas Putri Solo, Selvi tampil anggun hingga banjir pujian.
Dalam kesempatan itu, Selvi mengenakan kebaya berwarna merah lengkap dengan jarit sogan.
Dilansir dari Nakita.ID, Selvi juga mengenakan riasan wajah yang menambah kecantikan dan keanggunannya meski wajahnya tertutup masker.
Penampilan Selvi jelas sangat disoroti, terlebih selama ini Selvi biasa tampil sederhana di setiap saat.
Tetapi siapa sangka meski memakai kebaya, selera Selvi dalam berpakaian tak kalah dari Duchess of Sussex Meghan Markle.
Bagaimana tidak? Ternyata tas yang dikenakan Selvi saat mendampingi sang suami pelantikan sama persis dengan tas yang dikenakan Meghan Markle saat hadir di acara Mountbatten Festival of Music.
Mengutip dari Tribun Solo, tas yang dikenakan Selvi yang juga sama dengan Meghan Markle bermerek Manolo Blahnik Capri Clutch.
Harganya tas buatan Italia tersebut dibanderol dengan harga 1.670 USD, atau sekitar Rp23,9 juta.
Sementara itu, heels yang dikenakan Selvi juga tak kalah mentereng.
Heels yang bermerek sama dengan clutchnya dibanderol dengan harga 1.295 USD, atau sekitar Rp18,5 juta.
Penampilan Bu Wali Kota ini tentunya terlihat glamor dan tak kalah dari istri pangeran Kerajaan Inggris, yakni Pangeran Harry. GridPop.ID (*)
Source | : | tribunnews,TribunSolo,Nakita.ID |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar