GridPop.ID - Meski sudah lewat beberapa hari euforia lamaran Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah masih menjadi sorotan hingga saat ini.
Lamaran Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah yang disiarkan secara live ini sempat menuai pro dan kontra dari beberapa pihak.
Tak hanya itu muncul berbagai spekulasi miring terkait restu keluarga Atta Halilintar terkait acara lamarannya dengan Aurel Hermansyah.
Isu ini berhembus tatkala publik melihat tak ada ucapan selamat dari pihak keluarga Atta Halilintar yang diketahui tengah berada di Malaysia.
Dilansir dari TribunSolo.com, tepat di hari pertunangan Atta dan Aurel yang digear pada Sabtu (13/3/2021), akun akun Instagram @genhalilintar hanya membagikan kabar kondisi kesehatan orangtua mereka pasca operasi.
Thariq Halilintar menjadi satu-satunya anggota keluarga yang membagikan foto pertunangan sang kakak.
Menanggapi isu ini, Atta Halilintar pun sudah membahasnya dalam video berjudul "Tanggapan Ashanty yang Ketakutan Ketika Atta Halilintar Melamar Aurel", Jumat (7/8/2020).
Diberitakan GridPop.ID, Atta mengakui jika orangtuanya juga menanyakan keseriusan hubungannya dengan Aurel.
"Pasti, kan Papa Mama nanyain dong apa perkembangannya sekarang kayak gimana, kamu mau gimana sebenarnya," ujar Atta Halilintar.
Meski tak bisa hadir di momen lamaran putranya, nyatanya ibu Atta Halilintar, Lenggogeni Faruk ternyata sudah memperingatkan sang putra perihal pernikahan dari jauh-jauh hari.
Dalam tayangan vlog YouTube GenHalilintar pada Sabtu (18/4/2020) dilansir dari laman tribunsolo.com, Lenggogeni Faruk sendiri meminta Atta untuk segera akad jika sudah merasa cocok satu sama lain.
"Cuma Umi bilang sama Atta, kalau Atta serius ketemu orangnya cocok segerakan aja nikah, dari pada menimbulkan fitnah. Kenapa mesti lama-lama, itu kan hal yang perlu disegerakan," ucap Lenggogeni Faruk.
HAl tersebutlah yang membuat Atta mantap untuk segera meminang putri sulung Anang Hermansyah itu.
GridPop.ID (*)
Source | : | TribunSolo.com,GridPop.ID |
Penulis | : | Andriana Oky |
Editor | : | Andriana Oky |
Komentar