Seperti diketahui, Krisdayanti memang sudah memasuki tempat acara terlebih dahulu dibanding tamu lainnya.
Beberapa saat setelahnya, datang rombongan keluarga Anang Hermansyah dan Ashanty yang langsung berjalan ke arah Krisdayanti dan menyapanya.
Mengejutkannya, Ashanty yang kala itu menenteng tas mungil secepat kilat langsung mencoba mengangkat kursi Krisdayanti.
Bukan tanpa alasan, istri Anang Hermansyah itu rupanya ingin memindahkan kursi KD yang semula berada di belakangnya menjadi tepat sejajar dengan dirinya dan Aurel.
Interaksi manis antara Ashanty dan Krisdayanti itu tak pelak membuat netizen terharu.
"Masyaallah aku lihat acaranya tiba-tiba air mata ini menetes tak terasa," tulis akun @_faton82.
"Ini dua keluarga yang baik kok, bahagia selalu semuanya," tambah @cahayaanis23.
"Semoga hubungan 2 keluarga yg kaku, mencaiiirrr seperti air mengalirr, adeem!! Apalagi nanti dg hadirnya cucu. Aaah.. indah kl damai," tulis akun @mommyshaqferna.
GridPop.ID (*)
Komentar