GridPop.ID - Setelah melalui berbagai macam drama kehidupan, Vicky Prasetyo dan Kalina Ocktaranny akhirnya resmi menikah.
Pernikahan Vicky Prasetyo dan Kalina Ocktaranny dilaksanakan pada Sabtu (13/3/2021) lalu.
Sayangnya di hari bahagia itu, putra semata wayang Kalina, Azka Corbuzier justru tak menampakkan batang hidungnya.
Ketidakhadiran Azka Corbuzier di hari bahagianya tentu menjadi kesedihan tersendiri bagi Kalina.
Apalagi sebelum ini hubungan Kalina dan Azka sempat merenggang akibat rencana pernikahan ibunya dengan Vicky Prasetyo yang penuh dengan kontroversi.
Bahkan anak dari Deddy Corbuzier itu sempat mencurahkan isi hatinya di media sosial pada Selasa (24/3/2021).
"Ma, aku tidak membencimu atas apa yang telah kamu lakukan atau apa yang sedang kamu lakukan. Jika melakukan hal-hal seperti ini membuatmu bahagia, biarlah begitu. Aku bahagia untukmu," tulis Azka dalam bahasa Inggris.
"Saya dapat melihat bahwa mama bersenang-senang dengan keluarga baru yang baru mama temui seminggu yang lalu, anak-anak baru yang mama sayangi," jelas Azka.
Unggahan itu pun sempat dibalas Kalina yang sempat mencoba memberikan penjelasan tentang hubungannya dengan Vicky Prasetyo.
Tak cuma itu saja, air mata Kalina bahkan sempat tumpah di hari lamarannya dengan Vicky lantaran sang buah hati juga tak memperlihatkan batang hidungnya.
Namun kesedihan Kalina akan hubungannya dengan Azka yang sempat terguncang itu tampaknya sudah terbayar lunas.
Sebab baru-baru ini, remaja 14 tahun itu akhirnya menuliskan ucapan manisnya untuk sang ibunda atas pernikahan keempatnya.
Dilansir melalui Grid.ID, Kalina Ocktaranny tampak membagikan video ucapan selamat dari putra semata wayangnya.
Hal itu terlihat di salah satu postingan Instagram-nya, Selasa (16/3/2021).
"Hai ma, aku hanya ingin mengucapkan selamat atas pernikahanmu," ucap Azka dalam bahasa Inggris.
Pada video tersebut, Azka juga meminta maaf lantaran tak hadir di acara pernikahan Kalina dan Vicky.
Namun demikian, ketidakhadiran Azka bukan berarti putranya itu tak mendoakan Kalina.
"Maaf aku tak hadir di sana. Tapi itu tidak berarti aku tidak mendoakanmu yang baik. Aku mendoakan," tuturnya lagi.
"Jadi ya, aku berharap yang terbaik untuk mama, aku harap mama bahagia dan aku mengharapkan kebaikan dan kebahagiaan untuk masa depanmu. I love you," tutup Azka.
Ucapan manis Azka Corbuzier itu rupanya menjadi kado terindah bagi Kalina.
"Hadiah paling berharga yang pernah aku dapatkan di hari pernikahanku. Terima kasih anakku," tuli Kalina.
GridPop.ID (*)
Komentar