“Kita pengen tahu, kira-kira kurun waktu berapa lama? Minggu kah? Bulan kah? Tahun kah? Menjelang Hari-H, kita enggak spesifik deh” tanya Bedu.
“Bulan deh, Insya Allah,” ujar Lesti.
Bedu kemudian mencoba menebak kapan bulan Lesti dan Rizky Billar akan melangsungkan pernikahan, namun Lesti meminta agar didoakan saja.
“Kalau bulan, tahun 2021 tinggal 10 bulan lagi nih. Kalau kita bagi rata-rata, itu kemungkinan bulan Juli, atau Agustus, atau September?” tanya Bedu.
“Doain aja. Kan bisa cepet, bisa apa. Doain aja, semoga enggak ada halangan,” jawab Lesti.
Meski kini kariernya sebagai biduan dangdut sudah tak diragukan lagi, siapa sangka Lesty Kejora ternyata memiliki masa lalu kelam.
Selama menapaki karirnya, Lesty ternyata pernah mengalami hal-hal yang tak kurang menyenangkan di masa lalu.
Bahkan, Lesty mengaku kerap mendapat pelecehan saat berada di atas panggung.
Source | : | Banjarmasinpost.co.id,Sripoku |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar