GridPop.ID - Awal puasa atau Ramadan 1442 Hijriah dimulai Selasa 13 April 2021 berdasarkan hasil sidang isbat.
Hal tersebut disampaikan oleh Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, Senin (12/4/2021).
“Kami menetapkan bahwa 1442 Hijriyah jatuh pada tanggal 13 April 2021 atau bertepatan dengan hari Selasa, besok pagi," kata Menag, dikutip dari KompasTV.
Umar Islam pun sudah bisa menunaikan salat tarawih pada Senin malam.
"Jadi malam ini sudah bisa melakukan salat tarawih," lanjutnya.
Namun sesuai anjuran pemerintah di masa pandemi Covid-19 ini, masyarakat diminta untuk melaksanakan ibadah di rumah.
Hal ini diharapkan tidak mengurangi khidmatnya beribadah di bulan suci Ramadhan 1442 H.
Source | : | Kompas.com,Grid.ID |
Penulis | : | Arif B |
Editor | : | Veronica S |
Komentar