Dalam kesempatan yang sama, Yurike akhirnya menjelaskan kronologi awal mula Vicky mendekatinya.
"Jadi gini loh, ada temen ngomong sama saya, 'Teh ada yang pengin kenalan. Vicky Prasetyo," terangnya.
"Vicky Prasetyo mau kenalan sama gue? Emang gue siapa? Muda enggak, eh minta kenalan sama gue ya kan," imbuhnya.
"Terus nge-DM juga, 'Teh mau gak? Ini saya Vicky Prasetyo, mau gak ikut acara saya', gitu," tandasnya.
Salah satu DM yang pernah dikirim Vicky pun akhirnya terkuak.
Di mana pada saat itu, tepatnya pada 15 Februari lalu, Vicky menyapa Yurike lewat pesan DM di Instagram dengan sapaan, "Hai mbak cantik".
Source | : | Kompas.com,Grid.ID |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar