GridPop.ID - Paula Verhoeven memberi jawaban tak terduga saat diminta untuk kembali terjun ke dunia model.
Perjalanan karier istri Baim Wong itu memang diketahui berawal dari seorang model.
Dilansir dari Tribunnews.com, Paula mendapat pertanyaan dari Boy William terkait kariernya itu.
"How's life as a supermodel? Masih apa you more house wife?," tanya Boy William dalam kanal YouTube-nya pada, Sabtu (24/4/2021).
Ibu Kiano Tiger Wong itu lantas menceritakan kegiatan terakhir saat ia masih menjadi model.
Yakni melakukan sesi foto saat Kiano masih berusia satu bulan.
"Jadi ya aku itu terakhir shoot itu lama banget kalau nggak salah bulan Mei tahun 2019," kata Paula.
Diakui Paula kini ia tak lagi menerima pekerjaan untuk catwalk.
Namun jika pekerjaannya berupa foto untuk majalah ataupun merek maka masih bisa ia ambil.
"Memang modelling-nya bener-bener kalau untuk catwalk nggak," tuturnya.
Ia lantas membeberkan kisah awal ia bisa menjadi seorang model.
Paula menyebut bahwa ia mesti menggunakan mahkota, dress, hingga sepatu yang tingginya 20 sentimeter saat latihan.
"Jaman dulu itu gitu lho, jadi sepatu 20 senti, bayangin aku udah 183 ditambah 20 jadi 2 meter," terang Paula.
Ia merasa bahwa saat itu menjadi seorang model bukanlah hal yang mudah.
"Itu parah, jadi jaman-jaman aku awal modelling itu parah banget Boy."
"Di situlah kita diajarin untuk tes mental, susah ternyata butuh jam terbang," tambahnya.
Boy yang penasaran akhirnya menodong Paula tentang besaran honor yang diterima dalam satu kali catwalk.
"Sekarang seorang Paula Verhoeven gitu ya, sekali dipanggil catwalk berapa sih?," ujar Boy William.
Namun secara mengejutkan Paula enggan membahasnya dan malah lebih memilih untuk menjadi artis ketimbang model.
"Aduh, mendingan jadi artis sih," jelas Paula.
Dilansir dari Kompas.com, meski Paula tak lagi menjadi model namun ia masih tetap peduli dan memperhatikan penampilannya.
Hal yang paling diutamakan Paula adalah alis yang tak boleh ketinggalan.
“Alis tuh penting banget buat perempuan, buat aku ya.
Kalau misalnya bangun tidur kita pakai alis aja sudah kelihatan melek gitu.
Jadi, alis itu penting banget,” ucapnya.
GridPop.ID (*)
Source | : | Kompas.com,Tribunnews.com |
Penulis | : | Ekawati Tyas |
Editor | : | Veronica S |
Komentar