Dalam unggahan tersebut terlihat sang istri menggandeng tangan UAS yang tengah berdiri berdampingan.
Tak hanya mereka berdua, ada pula para wali nikah yang turut berfoto.
Dalam captionnya, UAS menulis bacaan hadist tentang menikah.
"Dari Abu Hurairah ra, ketika Rasulullah -shallallahu 'alaihi wa sallam- memberikan ucapan selamat kepada seseorang yang menikah, beliau mengucapkan,
'Semoga Allah memberikan berkah kepadamu, semoga Allah memberkahimu dan Allah satukan kalian berdua dalam kebaikan' (HR. Abu Daud)," tulis Ustaz Abdul Somad.
Tak hanya itu UAS kemudian menambahkan waktu dan tanggal hari bahagianya dengan sang istri.
"Pernikahan UAS pada 16 Ramadan 1442H bertepatan dengan 28 April 2021 pukul 16.30 WIB," tulisnya.
Dilansir dari Surya.co.id, awal mula UAS bisa kenal dengan Fatimah yakni saat ia menyampaikan takziyah meninggalnya anak Ustaz Hasan yang juga Pimpinan Tahfidz Qur'an Al Muqoddasah, Ponorogo.
Source | : | Surya.co.id,Grid.ID |
Penulis | : | Ekawati Tyas |
Editor | : | Andriana Oky |
Komentar