GridPop.ID - Rumah tangga Atalarik Syah dan Tsania Marwa telah resmi berakhir.
Hubungan keduanya pun kini tengah memanas lantaran Tsania Marwa tak bisa membawa pulang buah hatinya usai ia memenangkan hak asuh anak.
Menanggapi hal itu, Atalarik Syah akhirnya angkat bicara.
Dilansir dari Tribunnews.com, ketegangan sempat terjadi saat Tsania bersama pihak Pengadilan Agama Cibinong melakukan eksekusi hak asuh anak.
Atalarik Syah mengaku sangat menyayangkan hal tersebut dilakukan saat bulan Ramadhan.
Aktor tersebut pernah menawarkan pada mantan istrinya agar eksekusi hak asuh anak dilakukan nanti usai Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri.
"Saya nggak ikhlas banget ini terjadi," kata Atalarik Syah ke wartawan, kemarin.
Lantaran dilakukan secara ramai-ramai, Atalarik sampai mempertanyakannya.
Seperti diketahui jika pengadilan membawa petugas kepolisian dan juga Tsania Marwa dalam proses eksekusi hak asuh anak yang dilakukan pada, Kamis (29/4/2021).
"Kenapa kejadiannya sampai ramai-ramai kayak begini," ujar Atalarik Syah.
Bahkan karena kedatangan banyak orang ke rumahnya, anak-anaknya sampai stres.
"Anak saya stres. Katanya untuk kepentingan anak. Tapi kedatangan bapak-bapak atau siapapun yang hadir bikin anak saya stres," kata Atalarik Syah.
Terkait anak-anaknya yang terkunci di dalam kamar, menurut Atalarik Syah mantan istrinya bahkan tahu dimana letak kunci kamar tersebut.
"Kuncinya sangat mudah. Dia (Tsania Marwa) juga tahu," ucap Atalarik Syah.
Sementara itu dilansir dari Kompas.tv, usai gagal membawa pulang anak-anaknya, Tsania menulis pesan haru melalui laman Instagram-nya pada, Sabtu (1/5/2021).
"Pesan untuk Syarif Shabira. Makasih untuk moment beberapa menit yang kalian kasih ke Umi kemarin (sebelum moment itu dirusak DENGAN SENGAJA)," tulis Tsania.
"Mereka mungkin berhasil membuat kalian TAKUT SAMA UMI, tapi satu hal yang Umi syukuri, mereka tidak bisa menghilangkan CINTA KALIAN UNTUK UMI!" tegas Tsania Marwa.
"Suatu hari kalian akan melihat semua cerita ini, kalian bisa melihat kebenaran, UMI TIDAK PERNAH NINGGALIN KALIAN NAK!" paparnya.
"Umi keluar dari rumah itu secara baik-baik MEMBAWA KALIAN, tapi kemudian diambil PAKSA sama mereka, dan setelah itu tidak diberi akses sampai detik ini," jelas Tsania.
"Jadi untuk semua FITNAH yang bilang Umi ninggalin kalian itu tidak benar dan sekarang kalian mengerti MENGAPA umi memilih untuk berpisah dengan keluarga seperti itu !!!" lanjutnya.
"Terima kasih untuk semua support dan doa, saya baca semua dan itu membuat saya kuat.
Saya yakin Allah SWT MAHA BAIK DENGAN SEGALA RENCANA INDAHNYA," pungkas Tsania Marwa.
GridPop.ID (*)
Source | : | Tribunnews.com,Kompas.tv |
Penulis | : | Ekawati Tyas |
Editor | : | Veronica S |
Komentar