GridPop.ID - Keberadaan Nathalie Holscher sebagai istri Sule disambut hangat oleh keempat putranya.
Pasalnya keempat putra Sule dari Lina Jubaedah nampak begitu dekat dan menyayangi sang ibu sambung bak sosok wanita yang melahirkannya.
Tak hanya itu, putra sulung Sule, Rizky Febian pun juga nampak akrab dengan Gina Holscher, oa dari Nathalie Holscher.
Bahkan beberapa waktu lalu, Rizky Febian meminta Oma Gina Holscher yang tengah berada di Belanda untuk mencarikannya jodoh.
"Sayangku maaf lahir batin ya," ucap oma Gina.
"Iya, oma kapan ke sini?," tanya Rizky Febian.
"Insyaallah nanti kalau bunda melahirkan," jawab oma Gina.
Iky, panggilan akrab Rizky Febian mengaku sangat merindukan oma Gina. Pelantun lagu Kesempurnaan Cinta tersebut bahkan berencana menyambangi Belanda seorang diri.
Iky mengaku ingin sekaligus mencari pacar.
"Oma ntar aku ke sana sendirian ya oma," kata Rizky Febian.
"Ngapain kamu sendirian?," tanya oma Gina.
"Cari perempuan," jawab Rizky Febian.
"Jauh amat," ujar oma Gina.
Sule kemudian meminta oma Gina untuk mencarikan kekasih bagi Rizky Febian. Iky pun blak-blakan ingin dicarikan pacar seorang wanita bule atau pun blasteran.
"Cariin oma, cariin," sahut Sule.
"Cariin bule, cariin dong oma," ucap Rizky Febian.
"Iky mau cari jodoh," sahut Sule.
Oma Gina lantas teringat memiliki kenalan seorang wanita blasteran. Ia menyebut wanita tersebut berparas manis. Oma Gina juga mengaku sebenarnya sempat ingin mengenalkan wanita tersebut kepada Iky namun tidak jadi.
"Ada sih yang mau kenalan sama kamu, manis lagi. Waktu itu saya enggak berani mau kenalin sama kamu. Kamu lihat aja mukanya dulu, orang indo," tanya oma Gina.
"Asik makasih oma" ucap Iky.
Diberitakan GridPop.ID sebelumnya, Rizky Febian mengaku merasa terbebani saat sang adik ingin menikah di usia muda.
Rupanya di usia mudanya ini, Rizky sebenarnya memiliki keinginan untuk menikah juga.
Dan dengan mengetahui Putri memiliki rencana untuk menikah muda dianggap Rizky menjadi beban untuk dirinya.
Rizky juga mengaku sedih karena belum ada kesempatan untuk saling bertemu antara keluarganya dan keluarga kekasihnya seperti yang dilakukan Putri.
"Secara tidak langsung aku ngobrol disini kalau nanti Putri ngelangkahin aku sebenarnya beban buat aku dalam artian itu pun jadi pikiran buat aku pikiran besar," ujar Rizky dalam youtube Aurel Hermansyah yang diunggah pada Senin (22/02/2021) lalu.
Rizky pun mengungkapkan ada keinginan untuk menikah tetapi kini ia juga fokus untuk merintis karirnya.
"Sekarang Alhamdulillh pekerjaan aku sudah dikasih sama yang di atas tergantung sekarang giamana caranya dipertahankan," ujar Rizky.
Dan di samping beban akan dilangkahi Putri, Rizky pun mengaku tenang juga bahwa keduanya ada rencana untuk menikah.
Apalagi diakui Rizky, keluarga Jeffry sudah memberikan lampu hijau untuk hubungannya bersama Putri.
"Keluarga sama keluarga udah ketemu, cuma saya saja yang sedih saat itu melihatnya," ujar Rizky.
GridPop.ID (*)
Source | : | Kompas TV,GridPop.ID |
Penulis | : | Septiana Hapsari |
Editor | : | Septiana Hapsari |
Komentar