GridPop.ID - Kabar duka datang dari pasangan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah.
Dilansir dari Tribunnews.com, Aurel Hermansyah mengalami keguguran saat janin yang dikandung menginjak usia lima minggu tiga hari.
Sontak kabar tersebut mengejutkan banyak pihak.
Salah satunya yakni orangtua Aurel Hermansyah yang kini berada di Dubai.
Ashanty yang saat ini tak berada di samping putri sambungnya tetap memberikan semangat meski dari kejauhan.
Hal itu diketahui dari laman Instagram @ashanty_ash.
Ashanty mengunggah kalimat bernada dukungan untuk Aurel dan Atta pada, Selasa (18/5/2021).
"Kuatkanlah kesabaranmu, kuatkan hati, yakinlah bahwa segala ketentuan-Nya adalah yang terbaik untukmu," tulis Ashanty.
Ashanty turut mendoakan agar anak dan menantunya dapat kuat serta ikhlas dalam menjalani cobaan.
Ashanty yakin jika semua dijalani dengan keikhlasan maka kebahagiaan akan segera datang dengan jumlah yang berkali lipat.
"Kami doakan semoga kalian kuat dan ikhlas, Insya Allah akan segera dapat kabar baik lagi nanti. Amin. @aurelie.hermansyah @attahalilintar," tulisnya.
Sementara itu dilansir dari Kompas.com, Atta Halilintar juga menuliskan salam perpisahan pada bayinya melalui laman Instagram pribadi @attahalilintar.
"Sampai jumpa di surga anakku. Doain papa mama ya," tulis Atta seperti dikutip Kompas.com dari akun @attahalilintar, Selasa (18/5/2021).
Atta juga mengunggah sebuah foto hitam yang menjadi tanda duka.
"Half of my heart lives heaven," tulis Atta.
Tak hanya itu, sulung Gen Halilintar tersebut mengunggah pula sebuah ayat dengan tujuan untuk menenangkan sang istri.
GridPop.ID (*)
Source | : | Kompas.com,Tribunnews.com |
Penulis | : | Ekawati Tyas |
Editor | : | Andriana Oky |
Komentar