Tahun ini menjadi tahun kedua perayaan Waisak secara sederhana di Sri Lanka.
Tahun lalu, perayaan juga dirayakan dengan seadanya setelah serangan teror bom bunuh diri terjadi pada Minggu Paskah.
Singapura
Umat Buddha di Singapura juga bersiap untuk merayakan Hari Raya Waisak yang berlangsung hari ini di tengah langkah pengamanan ketat akibat virus corona.
Dengan pertemuan yang tak diizinkan di kuil-kuil, ribuan orang diharapkan untuk menyesuaikan perayaan melalui upacara daring seperti yang ada di Kuil Thekchen Choling.
Upacara dimulai pukul 19.00 dan akan disiarkan di saluran Vasantham Mediacorp dan layanan video digital meWatch.
Mengutip Straits Times, Kamis (7/5/2020), Perdana Menteri mengirimkan salam Hari Raya Waisak kepada semua umat Buddha di Singapura. GridPop.ID (*)
Source | : | Kompas.com,GridPop.ID |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar