Selain itu juga Shandy berpesan agar para ibu lebih menikmati perannya sesuai apa yang diinginkan diri sendiri.
Jika menilik ke belakang, Shandy Aulia memang tak jarang mendapat hujatan pedas dari netizen.
Bahkan kalimat jahat yang ditulis netizen tersebut kerap ditujukan untuk putri kecil Shandy seperti yang dilansir dari Grid.ID.
Shandy pernah saking emosinya membongkar siapa-siapa yang telah menyinggung fisik putrinya melalui Direct Message (DM) Instagram.
Namun karena ia tak mau memperpanjang masalah dengan berujung permintaan maaf, maka Shandy memilih untuk tetap sabar dan akhirnya memilih tak menghiraukannya.
GridPop.ID (*)
Source | : | Kompas.com,Grid.ID |
Penulis | : | Ekawati Tyas |
Editor | : | Ekawati Tyas |
Komentar