GridPop.ID - Rizki dan Ridho DA baru-baru ini merilis lagu baru bertajuk 'Kurelakan Dirimu Pergi'.
Dilansir dari Tribun Seleb, lagu baru pedangdut kembar tersebut dirilis tepat pada hari lamaran Lesti Kejora dan Rizky Billar yakni pada, Minggu (13/6/2021).
Alhasil publik menuding bahwa Rizki DA belum sepenuhnya move on dari Lesti Kejora.
Suami Nadya Mustika itu akhirnya buka suara menjawab tudingan tersebut saat ia menjadi bintang tamu dalam Lapor Pak Trans7 pada, Selasa (15/6/2021).
Rizki dicecar sejumlah pertanyaan yang salah satunya tentang mantan kekasihnya yang sebentar lagi akan dinikahi pria lain.
Bertepatan dengan hari bahagia sang mantan, Rizki malah merilis lagu baru dengan judul 'Kurelakan Dirimu Pergi'.
"Lesti Billar segera nikah, Rizki DA buat lagu 'Kurelakan Dirimu Pergi'," ucap Astrini Putri selaku host.
"Apakah ini sengaja ditujukan ke sosok Lesti?" tanya Andika Pratama.
Rizki menjawab bahwa sebenarnya lagu barunya itu tak ada hubungannya dengan Lesti Kejora.
Niatan Rizki semata-mata hanya untuk berkarya saja.
"Berkarya aja sih, apapun itu kita lontarkan dengan karya," ucap Rizki DA.
"Bukan urusan dengan momen mereka (akan) menikah?" tanya Andre Taulany penasaran.
Rizki lantas menyebut bahwa lagu tersebut telah dipersiapkan sejak lama.
Bahkan lagu baru milik Rizki dan Ridho tersebut masih berkesinambungan dengan lagu terdahulu yang bertajuk 'Cintaku Terhalang Restu'.
"Sebenarnya sudah dipersiapkan dari lama sih."
"Lagu itu juga berkesinambungan kok, dengan lagu yang kemarin sudah dirilis," papar Rizki.
Sementara itu dilansir dari Tribunstyle.com, netizen yang mengetahui Rizki rilis lagu baru bertema galau langsung menyerbu unggahan sang penyanyi.
ismiml_: Dihhhh gimana sih bang kok bisa samaan waktunyq
indhsrwhyn: Definisi curhat lewat lagu
millea_1305: Abang curhat di saat yg tidak tepa
GridPop.ID (*)
Source | : | Tribun Seleb,Tribunstyle.com |
Penulis | : | Ekawati Tyas |
Editor | : | Ekawati Tyas |
Komentar