Krisdayanti minta Azriel pulang ke Jakarta saat keadaannya benar-benar sudah pulih dan tubuh sudah benar-benar bugar.
Krisdayanti khawatir Azriel tertular Covid-19 di bandara jika kondisinya masih belum pulih.
“Pulang harus tetap lewat airport kan.
Karena aiport itu adalah titik yang paling sangat memungkinkan inkubasi itu terjadi karena kita tak bisa menolak untuk ketemu dengan siapa di airport,” kata Krisdayanti.
Sebelumnya Krisdayanti mengakui sempat khawatir ketika tahu Azriel sakit saat berada di Bali. Apalagi Azriel di Bali tanpa orangtuanya.
Dia khawatir Azriel terinfeksi virus corona lagi karena baru pulang dari bepergian ke luar negeri.
"Yang kita khawatirin semoga tidak terjadi. Dia kan sebentar lagi ulang tahun ya. Semoga cepat sembuh,” tuturnya. GridPop.ID (*)
Source | : | Kompas.com,Grid.ID |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar