GridPop.ID - Baru-baru ini wanita inisial W alias Wenny Ariani minta maaf dan kedapatan berlinang air mata di tengah permasalahannya dengan Rezky Aditya yang tak juga digubris sang aktor.
Sosok wanita inisial W alias Wenny Ariani sempat membuat publik geger akan kemunculannya yang menyeret nama Rezky Aditya.
Bagaimana tidak, rumah tangga Rezky Aditya dan Citra Kirana yang selama ini adem ayem namun tiba-tiba terusik setelah Wenny mengaku dihamili sang aktor 9 tahun silam.
Dilansir dari Tribun Seleb, Wenny bahkan kini kerap muncul dengan mengungkap ceritanya di masa lalu bersama suami Citra Kirana.
Bahkan saat berbincang dengan Nikita Mirzani, Wenny dengan percaya diri menunjukkan foto sang buah hati yang disandigkan dengan Rezky.
Mengetahui hal itu, Nikita kaget dan berseloroh bahwa buah hati Wenny memang plek ketiplek dengan Rezky.
"Gue pikir ini Rezky masih kecil" ucap Nikita Mirzani.
"Komen netizen juga begitu," timpal Wenny Ariani.
Kini demi memperjuangkan hak sang anak, Wenny memilih untuk menempuh jalur hukum.
Namun entah mengapa di tengah proses hukum yang kini tertunda lantaran Rezky absen dalam sidang pertama pada 14 Juli 2021, Wenny justru tiba-tiba meminta maaf.
Wenny memohon maaf pada sang putri atas kesalahan yang telah ia dan Rezky perbuat.
Hal tersebut terekam dalam video kanal YouTube Seleb Oncam News pada, Senin (19/7/2021).
"Saya minta maaf untuk semua yang terjadi, minta maaf atas kesalahan kedua orangtuanya," kata Wenny Ariani.
Wenny lantas membayangkan perasaan putrinya dengan suara yang bergetar.
"Yang namanya anak lahir putih bersih, nggak ada salah kok, dia tidak meminta dilahirkan dari siapa kan tidak bisa memilih, itu namanya anak," kata Wenny Ariani.
Wanita berusia 39 tahun ini berharap agar permasalahan yang tengah di alami dapat menjadi pembelajaran bagi para buah hatinya.
"Sebagai orang tuanya saya merasa bertanggung jawab bahwa anak ini punya hak, saya minta maaf Kekey, semoga dijadikan pelajaran, khususnya untuk anak-anak perempuan saya," kata Wenny Ariani.
Wenny berharap pula agar anak-anaknya tak bernasib sama dengannya di kemudian hari.
GridPop.ID (*)
Source | : | Tribun Seleb,Sosok.id |
Penulis | : | Ekawati Tyas |
Editor | : | Ekawati Tyas |
Komentar