Ketua RT setempat memaparkan bahwa satu keluarga tersebut terpapar Covid-19.
"Hasilnya, 5 orang ini dinyatakan positif Covid 19.
Untuk SA ini, anak sulung dan merupakan ABK (Anak Berkebutuhan Khusus) sehingga, anak kedua berinisial KH yang masih SMP, merawat kakaknya itu dan sang adik yang masih kelas 5 SD," tambahnya.
Mengetahui hal ini, warga setempat pun membantu ketiga anak tersebut saat menjalani isoman.
"Mereka (tiga anak) pintar, bisa masak nasi sendiri dan warga di sini bergantian membantu, memberikan lauk dan sayuran untuk pagi, siang dan sore.
Ada juga saudaranya datang, untuk memberikan support dan makanan juga," jelasnya.
Warga sekitar selalu mensupport dan memberikan semangat pada ketiga anak tersebut. Mereka juga kerap menghibur ketiga anak itu meski hanya sebatas bergurau di depan pagar.
GridPop.ID (*)
Source | : | Grid.ID,GridPop.ID |
Penulis | : | Andriana Oky |
Editor | : | Andriana Oky |
Komentar