GridPop.ID - Menghitung saturasi oksigen dalam darah menjadi hal penting yang diperlukan sebagai penanganan pada pasien Covid-19.
Kadar oksigen yang rendah dapat menjadi tanda peringatan dini bahwa perawatan medis diperlukan.
Dalam hal ini, diperlukan pengukuran saturasi oksigen dalam tubuh.
Mengutip dari Department of Health via Tribunnews, orang yang terinfeksi Covid-19 memiliki kadar oksigen yang rendah dalam darah, bahkan ketika mereka merasa sehat.
Bagi pasien Covid-19 yang melakukan isolasi mandiri bisa menggunakan alat pengukur saturasi oksigen, yakni pulse oximeter.
Pulse oximeter dapat mengukur berapa banyak oksigen dalam darah seseorang.
Alat ini memiliki ukuran kecil yang dijepit ke jari, atau bagian lain dari tubuh.
Dikutip dari News Medical Life Sciences, saturasi oksigen adalah parameter penting untuk menentukan kandungan oksigen darah dan pengiriman oksigen.
Saturasi oksigen dapat mengukur persentase oksihemoglobin (hemoglobin yang terikat oksigen) dalam darah, dan direpresentasikan sebagai saturasi oksigen arteri (SaO 2 ) dan saturasi oksigen vena (SvO 2 ).
Source | : | Kompas.com,tribunnews |
Penulis | : | Lina Sofia |
Editor | : | Andriana Oky |
Komentar