Kisah tersebut ramai diperbincangkan pada 2019 usai akun Twitter dengan nama @ibcig menulis cuitannya.
Cerita yang bikin geleng kepala itu adalah kisah dari gurunya yang memiliki suami seorang pengacara dan kerap mengurus perihal perceraian.
"Saat saya sekolah dulu, guru saya cerita tentang sepasang suami istri yang menikah hampir 30 tahun.
"Punya 3 anak dan sudah memiliki cucu, pasangan yang saling mencintai tetapi terpaksa bercerai," tulis akun @ibcig dalam bahasa Malaysia mengawali utasnya.
"Memang harus bercerai karena mereka adalah kakak beradik," lanjutnya.
Kronologi pasangan suami istri tersebut berhasil mengetahui identitas aslinya kemudian diceritakan secara gamblang.
"Ayah dari pasutri ini adalah seorang supir truk, orang zaman dulu biasalah merantau, bawa truk mengelilingi satu wilayah besar," tulisnya lagi.
Diduga sang ayah diam-diam punya banyak istri di setiap daerah yang berbeda.
Source | : | Tribunmedan.com,Sosok.id |
Penulis | : | Ekawati Tyas |
Editor | : | Ekawati Tyas |
Komentar