"Kita melakukan pengembangan dan penyelidikan sehingga terkumpullah bukti-bukti dan alhamdulillah pada malam hari kita berhasil menangkap beberapa pelaku.
Kemudian besok pagi dan siangnya berhasil kita tangkap lagi sebanyak tujuh orang pelaku," kata dia.
Dalam kesempatan itu Gatot menceritakan bahwa kasus dugaan kekerasan terhadap anggota polisi tersebut berawal dari kasus kecelakaan lalu lintas yang terjadi di Jalan Dr Radjiman pada, Selasa (13/7/2021).
Kecelakaan yang terjadi antara mobil Nissan Grand Livina serta sepeda motor rupanya membuat warga sekitar penasaran, salah satunya yakni M.
Kemudian M mengambil gambar kejadian kecelakaan tersebut, akan tetapi para terduga pelaku diduga tak terima dan kemudian mengingatkan M agar segera menghapus foto tersebut.
M tak menghiraukan permintaan itu dan langsung pergi dari lokasi kecelakaan.
Para terduga pelaku pun langsung mengejar M dan meneriaki jambret.
"Kelompok pelaku tersebut mengejar, terus memukuli korban bersama-sama di depan Gedung Mawar.
Source | : | Kompas.com,Suar.id |
Penulis | : | Ekawati Tyas |
Editor | : | Ekawati Tyas |
Komentar