GridPop.ID - Berhubungan intim sebagai pasangan suami istri memang perlu karena bisa meningkatkan kesehatan.
Seperti yang dilansir dari Kompas.com, dari hasil riset 2016 hubungan seksual memiliki efek perlindungan pada kesehaan jantung, terutama pada wanita.
Pada riset tersebut juga mengukur tekanan darah sebagai salah satu penanda kesehatan jantung telah membuktikan hal ini.
Peneliti membuktikan bahwa wanita yang puas dengan kehidupan seksualnya cenderung memiliki tekanan darah yang seimbang.
Sementara itu dalam riset tahun2019 silam telah membuktikan adanya kaitan keintiman antar pasangan dengan tingkat hormon kortisol dalam tubuh.
Kortisol adalah hormon steroid di tubuh yang merupakan hasil dari respon stres. Para peneliti menemukan bahwa ekspresi keintiman, baik karena hubungan seksual atau tidak, membantu menyeimbangkan tingkat kortisol pada pria dan wanita.
Selain itu, seks juga memicu pelepasan oksitosin, endorfin, dan hormon pemicu rasa bahagia lainnya yang membantu meminimalisir tingkat stres.
Source | : | Kompas.com,Nakita.ID |
Penulis | : | Arif B |
Editor | : | Andriana Oky |
Komentar