Namun, ternyata kekhawatiran itu tak terbukti dan penduduk di sekitar mantan rumah John Lennon itu boleh kembali lagi.
Rumah John Lennon tempat mayat Arena dan kedua anaknya ditemukan, dianggap bersejarah.
Di tempat itu pula John Lennon tinggal bersama istrinya Cynthia pada 1960-an.
Sampai sekarang, polisi belum bisa menjelaskan penyebab kematian Arena dan kedua anaknya apakah diracun atau karena hal lain.
Kasus ini terjadi beberapa waktu lalu.
Pemeriksaan terhadap Sami Salem masih dilakukan secara intensif.
Penyebab Kasus Pembunuhan Sadis Masih Kerap terjadi
Ketua Departemen Kriminologi Universitas Indonesia (UI), Iqrak Sulhin menyampaikan bahwa awal mula pembunuhan digolongkan dalam dua jenis.
"Pembunuhan itu ada dua jenis, intended (diniatkan) dan unintended (tidak diniatkan). Kalau yang diniatkan bentuknya seperti pembunuhan akibat perampokan, membela diri, atau kelalaian," ujar Iqrak ketika dihubungi Kompas.com pada Rabu (21/11/2018).
Menurut Iqrak, pembunuhan yang direncanakan merupakan kasus pembunuhan yang paling dominan terjadi dan banyak dianalisis dalam kriminologi.
Terjadinya kasus pembunuhan juga biasanya diikuti oleh beberapa faktor, seperti terjadinya masalah dalam hubungan interpersonal antara pelaku dengan korban.
"Masalah interpersonal seperti adanya dendam, sakit hati, atau sengketa. Ini pula yang menjadi dasar bahwa pelaku adalah orang yang dikenal korban," ujar Iqrak.
GridPop.ID (*)
Source | : | Kompas.com,GridPop.ID |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar