Suami Meira Anastasia ini juga melayangkan sindiran menohok untuk stasiun TV yang terkesan mengglorifikasi kebebasan Saipul Jamil lewat akun Twitter pribadinya.
“Bau busuk apa yang menyengat ini? Oh, ternyata bau bangkai dari matinya nurani stasiun TV yang memperlakukan mantan napi pelecehan seksual bagaikan pahlawan,” tulis Ernest di akun Twitter @ernestprakasa.
Usai Saipul Jamil bebas, KPI dan sebagian besar stasiun TV memang mendapat kritikan pedas dari berbagai pihak.
Tak hanya Ernest, sutradara Angga Sasongko juga melayangkan protesnya.
Angga menghentikan kesepakatan distribusi film Nussa dan Keluarga Cemara dengan stasiun televisi usai Saipul Jamil bebas dan diberi ruang kembali di televisi.
“Kami memberhentikan semua pembicaraan kesepakatan distribusi film Nussa & Keluarga Cemara dg stasiun TV terkait karena tidak berbagi nilai yang sama dengan karya kami yang ramah anak," tulis Angga di akun @anggasasongko.
Bahkan, muncul Petisi berisi ajakan untuk memboikot Saipul Jamil yang ditujukan kepada Komisi Penyiaran Indonesia (KPI).
Dilansir dari Grid.ID di laman Change.org pada Minggu (5/9/2021), petisi tersebut pun sudah ditanda tangani lebih dari 326 ribu orang.
Namun, ternyata pedangdut lain pun agaknya tak setuju dengan petisi tersebut.
Source | : | Kompas.com,Grid.ID |
Penulis | : | Lina Sofia |
Editor | : | Andriana Oky |
Komentar