GridPop.ID - Rumah tangga Ririn Dwi Aryanti dan Aldi Bragi tengah berada di ujung tanduk.
Kurang lebih 11 tahun mengarungi bahtera rumah tangga, Ririn dan Aldi sama-sama mengingian perceraian tersebut.
Ririn sempat mengaku tidak masalah digugat cerai Aldi di Pengadilan Agama Jakarta Selatan.
Menurutnya, perceraian tersebut sudah menjadi keinginan bersama.
"Kalo memang seperti itu (Aldi menggugat) ya nggakpapa berati baguskan berarti memang sama sama keinginan cerainya sudah sama," ucap Ririn saat ditemui di Bumi Perkemahan Pramuka, Cibubur pada Rabu (1/9/2021).
Ririn pun menegaskan jika perceraian ini sudah bedasarkan kesepakatan ia dan Aldi Bragi.
"Pasti berati ya keinginan cerainya sudah sama-sama Aldi, ya oke bagus dong," ujarnya dikutip dari Grid.ID.
Seperti diketahui, Aldi Bragi mengajukan permohonan cerai dari Ririn Dwi Ariyanti di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, pada Senin (30/8/2021).
Dalam permohonannya berisi permintaan cerai dan hak asuk anak jatuh di tangan Aldi Bragi.
Ternyata sebelum menikah dengan Aldi Bragi, Ririn pernah berpacaran dengan sosok laki-laki ini.
Hubungan mereka bahkan menuju ke arah yang serius bahkan sempat bertunangan.
Sayangnya, Ririn dan sosok pria tersebut harus putus di tengah jalan.
Sosok pria yang mampu meluluhkan hati ririn adalah Benny Mulya, adik dari artis sekaligus pembawa acara Nadia Mulya.
Benny Mulya dan Ririn Dwi Ariyanti sempat menjalani hubungan sekitar 3,5 tahun sampai akhirnya kedua pasangan ini memutuskan untuk berpisah.
Melalui tayangan Hot Shot (26/10) Ririn mengatakan jika perpisahan mereka ini baik-baik tanpa adanya perselisihan.
"Kita putus secara baik-baik tanpa pertengkaran," ujar Ririn.
Ia pun menepis adanya orang ketiga dalam hubungan mereka.
Baca Juga: Biodata Artis Aldi Bragi, Anak Band Masa Lalu yang Layangkan Gugatan Cerai pada Ririn Dwi Arianti
"Kita berpisah bukan karena ada yang menyakiti maupun disakiti," jelasnya dikutip dari NOVA.
Ririn pun sempat mengalami trauma ketika bakal menjalin hubungan dengan pria. Ia takut kejadian lalu bakal terulang kembali.
"Nggak tau lah, nggak mau mikirin, nanti disakiti lagi, kan nggak enak disakiti," ucap Ririn.
Sehingga saat itu Ririn memang agak lama menjomblo dan lebih berhati-hati dalam memilih pasangan.
"Sekarang aku memang belum ada pendamping, aku nggak mikirin pacaran dulu. Sekarang aku lebih hati-hati aja kalau milih cowok dan harus jaga diri deh," pungkasnya.
Benny Mulia sendiri sudah meninggal dunia pada tahun 2014 karena terkena penyakit Leukimia.
Tepat pukul 03.00 dini hari WIB, Benny menghembuskan napas terakhirnya di Rumah Sakit Mayapada, Lebak Bulus, Jakarta.
Ririn pun juga sempat hadir dalam pemakaman itu bersama dengan Aldi Bragi.
GridPop.ID (*)
Source | : | Grid.ID,NOVA |
Penulis | : | Veronica S |
Editor | : | Veronica S |
Komentar