Ya, rekan Chef Juna dan Chef Renatta ini blak-blakan membongkar pengakuannya usai dirinya disebut memanfaatkan popularitas Lord Adi.
Nampak geram, Chef Arnold menjelaskan bahwa kolaborasinya dengan Lord Adi bukan untuk kepentingan pribadi.
Justru Chef Arnold berniat baik dengan berencana membuat enam video kolaborasi bersama Lord Adi di YouTube miliknya yang kini telah memiliki 2,6 juta subscribers.
"Sebelum MCI selesai saya sudah plan sama @adi.mci8 bikin 6 series di youtube di channel saya," kata Chef Arnold sebagaimana dikutip Kompas.com dari Instagram @arnoldpo, Rabu (15/9/2021).
Diakui Chef Arnold, ia akan memberikan 100 persen penghasilan dari konten kolaborasi itu untuk Lord Adi.
"100% penghasilan buat dia," ujar Chef Arnold.
"Bukan ngajakin "collab" doang buat kepentingan konten pribadi," tutur dia.
Lantas juri MasterChef Indonesia itu menyebut warganet yang menuding dirinya sedang pansos pada Lord Adi sebagai penggemar musiman.
Source | : | Kompas.com,TribunJabar.ID |
Penulis | : | Ekawati Tyas |
Editor | : | Ekawati Tyas |
Komentar