GridPop.ID - Nama adalah sebuah identitas seseorang yang menyimpan doa dan harapan dari orang tuanya.
Tak sedikit orang memiliki nama yang unik sehingga membuat publik geleng-geleng kepala.
Seperti yang dialami seorang bayi di Kota Bekasi ini, karena namanya sang ibu sempat menghadapi cemoohan dari orang lain.
Namun di balik nama tak biasa sang anak, rupanya tersimpan makna yang mengharukan.
Melansir dari Kompas.com, Jumat (21/6/2019), bayi laki-laki di Kota Bekasi, Jawa Barat, diberi nama Google oleh kedua orangtuanya.
Ibu Google, Ella Karina mengatakan, bayinya lahir pada 30 November 2018 dan kini sudah berumur enam bulan.
Nama Google yang mirip dengan mesin pencarian tersebut merupakan pemberian dari sang ayah, Andi Cahya.
Bagi Ella, nama adalah sebuah doa. Dia dan suaminya berharap anak keduanya tersebut bisa seperti mesin pencari "Google" yang mengetahui segala hal dan berguna bagi banyak orang.
Source | : | Kompas.com,Tribun Style |
Penulis | : | Sintia N |
Editor | : | Sintia N |
Komentar