Petugas yang bertanggung jawab atas kantor polisi Hira Nagar Rajeev Bhadoriya mengatakan:
“Preksha adalah aktor TV dan berada di kota itu sejak dikarantina. Kami sedang menyelidiki kasus ini lebih lanjut untuk mengetahui alasan bunuh dirinya."
Melihat kondisi yang dialami artis cantik ini, beberapa rekan sejawatnya menyarankan para pekerja seni untuk tetap menjaga kesehatan mental di tengah pademi corona seperti ini.
Sebagai tambahan, sampai saat ini penyebaran virus corona di dunia masih terjadi.
Banyak negara melaporkan kasus baru Covid-19 di wilayahnya.
Dilansir dari laman kompas.com, berdasarkan data dari Worldometers, Senin (20/9/2021) pagi, virus corona SARS-CoV-2 telah menginfeksi sebanyak 229.257.858 orang di seluruh dunia.
Dari jumlah tersebut, sebanyak 205.878.920 orang telah dinyatakan sembuh, dan sedikitnya 4.704.851 orang di seluruh dunia meninggal akibat SARS-CoV-2 tersebut.
Amerika Serikat (AS) masih menjadi negara dengan angka kasus tertinggi sampai saat ini, disusul India dan Brazil.
- AS: 42.899.493 kasus, 691.876 meninggal dunia, 32.503.536 sembuh
- India: 33.477.819 kasus, 445.165 meninggal dunia, 32.707.589 sembuh
- Brazil: 21.239.783 kasus, 590.752 meninggal dunia, 20.280.294 sembuh
- Inggris: 7.429.746 kasus, 135.203 meninggal dunia, 5.981.684 sembuh
- Rusia: 7.274.928 kasus, 198.218 meninggal dunia, 6.498.682 sembuh.
GridPop.ID (*)
Source | : | Kompas.com,GridHot.ID |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar