GridPop.ID - Nama Jeremy Thomas sudah tak asing lagi di telinga masyarakat Tanah Air.
Sudah berkarier sejak tahun 1994, Jeremy Thomas sudah membintangi puluhan sinetron.
Hal tersebut mengantar Jeremy Thomas memiliki karier yang cemerlang di dunia hiburan bahkan hingga saat ini.
27 Tahun berkarier di dunia hiburan, suami Ina Thomas ini memiliki rahasia sendiri untuk mencaai kesuksesannya.
Hal tersebut tak lepas dari peran orang tuanya, terutama sang ayah.
"Saya cukup admire my dad. Bapak gue tuh memberikan fundamental yang simple, 'kalau lu ingin menjadi sesuatu, jadilah sesuatu yang baik atau terbaik.
Jangan jadi sesuatu yang tanggung atau tidak serius'," kata Jeremy dikutip dari YouTube Daniel Mananta Network, Selasa (28/9/2021) via Sripoku.com.
Pesan itu selalu diingat dan akhirnya diaplikasikan oleh Jeremy Thomas ketika mulai menjadi bintang iklan dan sinetron.
"Menurut bapak gue kalau lu memang suka dengan pekerjaan itu, ya lu lakukan dengan serius karena sesuatu yang dikerjakan dengan baik dan serius hasilnya juga akan sesuai dengan effort," tandasnya.
Terbukti, aktor 50 tahun ini bisa merasakan kesuksesan dikenal sebagai salah satu pesinetron sukses di Indonesia.
Selain sukses berkarier di dunia hiburan, Jeremy Thomas juga sukses menjaga keluarga kecilnya hingga saat ini.
Bahkan keluarganya yang sudah dikaruniai 2 orang anak ini dijuluki sebagai keluarga 'David Beckham'nya Indonesia.
25 tahun membina rumah tangga bersama Ina Thomas, Jeremy Thomas mengakui bahwa ia dan keluarganya sudah menanamkan hal yang lebih intens dalam komunikasi untuk keluarganya.
"Kita sudah menanamkan hal-hal kedekatan emosi itu dari kecil," ujar Jeremy Thomas seperti yang dikutip dari Grid.ID.
"Makanya saya agak kurang percaya yang namanya quality time. Saya lebih percaya metode kuantitatif.
Di mana kebersamaan yang lebih lama itu lebih baik daripada jarang bertemu," jelasnya.
"Kalau orang jarang ketemu ya pasti baik-baik aja, kan jarang ketemu. Tapi kalau sering bertemu kan lebih banyak interaksi," ungkap Jeremy.
Bagi Jeremy, keluarga berperan penting dalam interaksi dan kekuatan komunikasi yang ingin dibangun.
"Kalau di keluarga saya, perbedaan argumentasi itu suatu hal yang biasa," aku Jeremy Thomas.
"Misal ada yang memberikan saran dengan intimasi yang tinggi, selama itu produktif (membangun) bagi saya masih baik," ungkapnya.
Jeremy prihatin dengan nilai-nilai keluarga yang saat ini mulai mengalami penurunan.
GridPop.ID (*)
Source | : | Grid.ID,Sripoku.com |
Penulis | : | Andriana Oky |
Editor | : | Andriana Oky |
Komentar