GridPop.ID - Banyak orang di luar sana yang menganggap wajah sebagai bagian tubuh paling penting yang harus selalu tampil sempurna.
Berbagai macam perawatan wajah pun dilakukan baik itu dengan cara alami maupun secara medis.
Salah satu masalah yang paling banyak dikeluhkan adalah pipi tembem dan dagu berlemak.
Banyak yang menduga pipi tembem muncul karena seseorang tersebut memiliki kelebihan lemak.
Tapi tahukah kamu, ternyata ada 5 faktor lain yang bisa jadi penyebab pipi tembem.
Dilansir dari Stylo.ID, 5 penyebab pipi tembem selain kelebihan lemak antara lain:
1. Faktor Genetik
Yup, faktor genetik memiliki peran dalam membentuk wajah seseorang, termasuk menentukan tembem atau tidaknya pipi.
2. Dehidrasi
Kurang minum air putih membuat tubuh dehidrasi dan sirkulasi darah serta sistem pencernaan tidak lancar.
Kurang minum air putih juga membuat pipi tembem dengan mudah karena kondisi tubuh dan kulit yang dehidrasi sehingga terjadi pembengkakan.
3. Pola Tidur Buruk
Saat seseorang memiliki pola tidur buruk atau berantakan, maka tubuh akan memproduksi hormon kortisol.
Salah satu efek sampingnya adalah kenaikan berat badan, termasuk membuat pipi tembem karena nafsu makan meningkat.
4. Konsumsi Gula Berlebihan
Banyak yang tak sadar bahwa selain menambah berat badan, jumlah kalori yang tinggi pada makanan dan minuman manis juga dapat membuat pipi tembem.
5. Alergi
Pipi tembem juga dapat disebabkan oleh alergi terhadap makanan, obat-obatan dan zat tertentu.
Hal ini dapat menyebabkan peradangan dan pembengkakan di wajah sehingga pipi menjadi lebih tembem.
Tapi tenang, kamu bisa mengatasi pipi tembem kamu dengan rutin melakukan yoga wajah di rumah.
Melansir GridPop.ID, berikut ini tata cara yoga wajah untuk melatih otot-otot di area wajah yang terbukti sangat membantu untuk membentuk wajah lebih tirus.
Chin Lift
Kamu bisa melakukan dengan posisi tubuh berdiri atau duduk dengan punggung yang lurus.
Lakukan dengan mengangkat kepalamu ke atas langit-langit sambil bernafas.
Kamu akan merasakan peregangan di area rahang dan tenggorokan, ulangi posisi ini sebanyak 10 kali setiap hari.
Fish Face
Untuk menyingkirkan pipi kamu yang terlihat gemuk, kamu perlu melakukan latihan 10 kali dalam sehari.
Kamu bisa mencoba menghisap bibir dan pipi, menahan postur bibir selama beberapa detik, gerakan ini akan membuat wajah menjadi kencang.
Lip pull
Pastikan punggung dengan posisi tegak dan kepala lurus, dorong rahang ke arah bawah.
Kamu dapat merasakan peregangan di rahang dan dagu.
Latihan ini akan membantu mendapatkan tulang pipi yang tinggi dan garis rahang yang bagus.
GridPop.ID (*)
Komentar