Alangkah terkejutnya dokter saat membedah perut Mohamed dan menemukan sebuah ponsel berukuran kecil bersarang di ususnya.
Dari temuan tersebut, terbongkar asal muasal ponsel yang bersarang di perut Mohamed tersebut.
Mohamed sendiri diketahui merupakan seorang narapidana yang masih menjalani hukuman di penjara.
Rupanya, ponsel tersebut sengaja ditelan oleh Mohamed 6 bulan yang lalu.
Ia melakukan hal tersebut untuk menghindari penyitaan barang yang kerap dilakukan penjaga tahanan.
Namun, sejak menelan ponsel tersebut, Mohamed tak bisa buang air besar.
Mohamed sendiri awalnya sama sekali tak khawatir karena ia masih bisa makan dan minum secara normal.
Sampai akhirnya ia merasa sakit perut yang luar biasa hingga harus dilarikan ke rumah sakit.
Dokter menyebut bahwa sakit perut tersebut dikarenakan adanya peradangan parah dan infeksi usus.
Beruntung, sebab ponsel yang ditelan oleh Mohamed itu terbungkus rapi dengan plastik sehingga dampaknya tidak terlalu buruk.
Source | : | Kompas.com,Sosok.id |
Penulis | : | Sintia N |
Editor | : | Sintia N |
Komentar