Pengalaman mistis kehilangan penumpang juga sempat dialami oleh seorang pengemudi ojek online di Bandung, Jawa Barat.
Pria yang diketahui bernama Herman itu mengaku telah mengantarkan penumpang dari Bandung ke Subang.
Namun sesampainya di tempat tujuan, pengemudi ojol itu terkejut bukan kepalang saat tahu ternyata ia mengantarkan penumpang ke sebuah rumah kosong yang sudah lama terbengkalai.
Ia pun semakin dibuat ngeri saat mendapati bahwa penumpang yang tadinya ia antarkan tiba-tiba menghilang begitu saja tanpa jejak.
Kisah mistis itu pun semakin viral usai diangkat oleh Risa Saraswati, penulis sekaligus youtuber horor Indonesia.
Dilansir melalui Serambinews.com, Risa Saraswati bersama tim Jurnal Risa kemudian mengajak bertemu langsung dengan driver ojol tersebut.
Disanalah kisah mistis yang bikin merinding itu diceritakan secara detail oleh si empunya cerita.
GridPop.ID (*)
Source | : | Serambinews.com,Sosok.id |
Penulis | : | Sintia N |
Editor | : | Sintia N |
Komentar