Bahkan, sehari sebelum kejadian, anak dan ibu tersebut sempat pergi ke sebuah vihara untuk berobat.
Berdasarkan keterangan saksi, pelaku sempat memukul ibunya.
Ibunya juga sempat meminta bantuan ke RW lantaran sang anak memukulnya.
Diduga sang anak menyerang ibunya lantaran telat atau tidak mengkonsumsi obat-obatan sakit jiwanya.
"Jadi, karena tidak konsumsi obat tensi dia lebih tinggi, jadi lebih pemarah," katanya.
Polisi mengamankan pelaku di rumahnya berdasarkan aduan warga usai mengetahui korban meninggal.
Pelaku AB diduga menganiaya ibunya hingga tewas.
Petuga Polsek Cengkareng tidak menemukan benda tumpul di rumah korban.
Saat ini, pelaku sudah diamankan dan berada di ruang tahanan Polsek Cengkareng.
"Sudah kita pisahkan (tahanan lain) agar mencegah hal yang tidak diinginkan," pungkasnya.
Source | : | Kompas.com,Sripoku |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar