Selain soal elastisitasnya, celana dalam sudah seharusnya diganti karena dikhawatirkan dapat memengaruhi kondisi kesehatan organ kewanitaan.
Melansir dari laman Nova.id, berikut tanda celana dalam sudah habis masa pakainya dan perlu diganti baru.
1. Jika Kain Sudah Berbau
Salah satu alasan yang membuat kamu disarankan untuk mengganti celana dalam baru adalah saat tercium bau tidak sedap, meskipun sudah dicuci.
Bau tidak sedap tersebut muncul karena sebagian bahan celana dalam terbuat dari polyester.
Bahan polyester yang jika tercampur dengan keringat akan memunculkan bakteri pemicu bau.
Lebih lanjut lagi, bila celana dalam tidak segera diganti, bakteri bisa menginfeksi kelamin dan menimbulkan masalah kesehatan seksual dan reproduksi perempuan.
Oleh karena itu, dianjurkan untuk memilih celana dalam dari bahan katun karena bahan tersebut lebih mudah menyerap kelembaban. Bisa memberikan sirkulasi udara yang lebih baik dari polyester juga.
Tidak mengherankan kalau bahan katun lebih tahan terhadap bakteri atau bau tidak sedap.
2. Terdapat Bercak
Pada celana dalam yang sudah terlalu lama digunakan terkadang terdapat bercak kehitaman, putih, kekuningan, atau kecokelatan.
Timbulnya bercak pada kain celana dalam umumnya disebabkan oleh jamur, karat, atau bahan kimia lainnya.
Baca Juga: Gegara Celana Dalam, Pria Ini Hampir Tewas Terbunuh, Kebenaran di Balik Kisahnya Bikin Merinding
Source | : | Parapuan.co |
Penulis | : | None |
Editor | : | Ekawati Tyas |
Komentar