Aduk hingga berubah bentuk menjadi pasta, lalu oleskan ke seluruh permukaan wajah.
Diamkan selama 15 menit, kemudian bilas menggunakan air bersih.
2. Mencegah Penuaan Dini
Penuaan dini diakibatkan oleh banyak faktor, seperti kulit kusam, garis halus, keriput hingga radikal bebas.
Kunyit mengandung polifenol berfungsi membantu mencegah tanda-tanda penuaan dini.
Selain itu, bahan dapur ini dapat meningkatkan kolagen di dalam lapisan kulit, alhasil penyebab penuaan dini pun dapat dikurangi.
3. Melembapkan Kulit
Seperti diketahui kunyit kaya akan antioksidan, berfungsi melembapkan kulit secara alami.
Untuk mendapatkan manfaat ini, kamu bisa mengombinasikan 2 sendok makan bubuk kunyit, 1 sendok makan madu, dan 2 sendok makan air.
Source | : | Parapuan |
Penulis | : | Arif B |
Editor | : | Veronica S |
Komentar