Baca Juga: Terjerat Kasus Narkoba, Iyut Bing Slamet Tak Munafik Terang-terangan Akui Hal Ini
Selain berperan di layar lebar, Iyut juga muncul di layar kaca lewat tiga sinetron, yakni Mutiara Cinta (1995), Mody Juragan Kost (1993-1994), dan Hantu Sok Usil (1998).
Iyut Bing Slamet juga diketahui pernah merilis album solo setelah duetnya dengan Adi Bing Slamet sukses.
Album solo ini terdiri dari sejumlah lagu hits di antaranya adalah "Bingung Nih Yeh", "Keresahan", "Anggrek Ungu Muda", "Kehidupan", "Rindu", "Cuak Cuek", "Deraian Air Mataku", "Aku Rindu", "Biarkan Cinta Menyatu", "Hai Remaja", dan "Mojok Yuk".
Dilansir dari Tribun Seleb, artis berusia 53 tahun ini sedang terjerat kasus narkoba dan diamankan jajaran Polres Metro Jakarta pada Kamis (3/12/2020) malam.
Iyut ditangkap polisi dengan barang bukti berupa sabu seberat 0, 7 gram di kediamannya di Kawasan Kramat Sentiong, Jakarta Pusat.
Iyut Bing Slamet akan dijerat dengan Pasal 127 ayat 1 UU No 35 2009 dan ancaman hukuman pidana selama 4 tahun.
Ini bukan kali pertama Iyut Bing Slamet tersandung kasus narkoba.
Adik kandung aktor senior Adi Bing Slamet ini juga pernah terjerat kasus narkoba pada tahun 2011 silam.
Kala itu Iyut Bing Slamet divonis satu tahun penjara.
Seolah tak belajar dari kesalahan, Iyut Bing Slamet lagi-lagi tersandung kasus narkoba seperti sebelumnya.
Source | : | Kompas.com,Tribun Seleb |
Penulis | : | Lina Sofia |
Editor | : | Andriana Oky |
Komentar